About Me


Nama saya adalah Aldini Oktavianti, lahir di Bandung, 14 oktober 1999. Saya adalah anak ketiga dari empat bersaudara, buah dari pasangan Didin Sahidin dan Ai Kaniawati. Neng adalah panggilan akrab saya. Saya terlahir di keluarga yang sangat sederhana, ayah saya seorang petani sedangkan Ibu saya sebagai ibu rumah tangga. Sejak kecil saya selalu di nasehati oleh ayah saya untuk selalu rajin beribadah, jujur dan baik terhadap sesama.
Ketika berumur 5 tahun saya memulai pendidikan di Tk Al Muhajirin dan ketika usia say  7 tahun. Saya memulai pendidikan di SDN Permata hijau, Bandung Rancaekek , kemudian setelah lulus saya melanjutkan pendidikannya di SMPN 1  Rancaekek di tahun 2012. Selepas lulus dari SMP di tahun 2015 melanjutkan pendidikannya di SMA Bina Muda Cicalengka.

Ketika kelas X SMA, saya pernah mengikuti lomba membaca puisi antar sekolah dan lomba bercerita islam antar sekolah dan alhamdulilah mendapatkan juara 1. Tentunya ini membuat hati saya senang dan semakin bersemangat dalam mengembangkan bakat saya , terutama puisi-puisi bertemakan lingkungan. Menurut saya lingkungan merupakan salah satu aspek penting dalam kehidupan karena lingkungan yang bersih dan asri dapat membuat jiwa manusia kuat dan sehat. Sejak kelas XII saya memiliki keinginan untuk melanjutkan kuliah ke salah satu universitas swasta di Bandung, dan Alhamdulillah saya berhasil melanjutkan Pendidikan di Telkom University jurusan S1 Teknik Elektro. 



Komentar